Sahabat Dua Muda – MF
PT Sahabat Dua Muda selalu berusaha untuk mempererat hubungan antar karyawan. Salah satu inisiatif terbaru dari tim HR adalah mengadakan kegiatan olahraga bersama (Olga) yang diikuti oleh seluruh tim Head Office PT Sahabat Dua Muda. Selain upaya untuk ciptakan kebersamaan karyawan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebugaran karyawan.
Menariknya, Olahraga Bersama (Olga) ini diadakan pada hari Jumat setelah jam kerja selesai, memberikan waktu yang tepat bagi karyawan untuk melepas penat setelah sepekan bekerja. kegiatan ini juga menjadi komitmen PT Sahabat Dua Muda untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan kerjasama antar departemen.
Olahraga Bersama (Olga) adalah Koenci Kebersamaan Karyawan!
Pada olahraga kali ini, tim HR memilih kegiatan lari sebagai fokus utama. Olga (Olahraga Bersama) ini dimulai dengan seluruh tim berkumpul di kantor dan berangkat bersama-sama menuju Gelora Bung Karno, Senayan. Setelah tiba di lokasi, dilakukan sesi pemanasan oleh masing masing individu yang menjadi langkah pertama sebelum para peserta memulai olahraga lari mereka. Rute lari melintasi area hijau di sekitar GBK, memberikan suasana segar dan pemandangan yang menenangkan setelah seharian bekerja di kantor.
Melalui Kegiatan ini PT Sahabat Dua Muda juga ingin menyuarakan bahwa olahraga tidak hanya dapat membuat raga menjadi sehat, tetapi juga dapat ciptakan kebersamaan karyawan dan saling mendukung satu sama lain. PT Sahabat Dua Muda ingin memastikan bahwa setiap anggota tim merasa diperhatikan dan memiliki kesempatan untuk menjaga kesehatan mereka.
Selama sesi lari, para peserta terlihat sangat antusias dan bersemangat, saling memberikan dorongan dan dukungan. Suasana kebersamaan yang tercipta di antara mereka tidak hanya meningkatkan motivasi, tetapi juga mempererat ikatan tim. Setelah selesai berlari, acara ditutup dengan sesi pendinginan dan foto serta makan bersama sebagai kenang-kenangan
Dengan berjalannya acara ini, PT Sahabat Dua Muda berharap dapat menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan menyenangkan bagi seluruh karyawannya.